IDK F.A.Q

1Apa itu Stablecoin?

Stablecoin adalah aset crypto yang mempertahankan nilai yang stabil dan yang telah ditentukan sebelumnya. Hal ini memungkinkan stablecoin untuk berfungsi sebagai media pertukaran global, sebuah unit akun, dan penyimpan nilai dengan volatilitas rendah. Beberapa stablecoin dijamin dengan dollar, mata uang (fiat) atau mata uang crypto lainnya, sedangkan yang lain dikelola dengan menstabilkan algoritma.

Mengingat kritik umum atas bitcoin dan crypto - currency adalah volatilitas harga, stablecoin menawarkan solusi dengan menjadi media pertukaran dengan volatilitas rendah yang memungkinkan penyelesaian perdagangan secara langsung tanpa melalui sistem perbankan. Selain itu, menggunakan stablecoin merupakan cara efektif untuk mempromosikan inklusi finansal di antara masyarakat di ekonomi berkembang yang seringkali belum memiliki rekening bank.

2Apa itu IDK?

IDK adalah stablecoin ERC20 yang dikeluarkan oleh IDK Foundation Ltd., sebuah perusahaan amal terpercaya dari BVI. Digital aset ini di back-up oleh Indonesia Rupiah (IDR) dengan perbandingan 1:1.000.

Dengan IDK, Anda dapat men-transfer IDR secara global dengan cepat, stabil, dan biaya rendah.

3Bagaimana Cara Kerjanya?

Untuk setiap 1.000 IDR yang disetorkan kepada IDK Foundation maka IDK Foundation akan menerbitkan 1 IDK. Untuk setiap 1.000 IDR yang ditarik dari IDK Foundation maka IDK Foundation akan menghanguskan 1 IDK. Memastikan bahwa IDK yang telah beredar akan selalu di-back up dengan IDR yang sesuai.

4Bagaimana Proses Penarikan dan Deposit?

IDK Foundation bekerja sama dengan mitra dagang tepercaya untuk proses penarikan dan deposit.

Untuk melakukan deposit IDR dan mendapatkan IDK, Anda harus mengirim sejumlah IDR kepada mitra dagang yang telah ditunjuk dan memberikan alamat dompet ERC20 Anda. Setelah transaksi IDR selesai, mitra dagang yang ditunjuk akan melakukan transfer IDK yang setara ke alamat dompet ERC20 yang telah Anda berikan.

Prosesnya serupa jika Anda ingin deposit IDK untuk menerima IDR. Anda harus mengirimkan sejumlah IDK kepada mitra dagang yang ditunjuk dan memberikan detil akun rekening bank. Setelah transaksi IDK selesai, mitra dagang yang ditunjuk akan mentransfer IDR yang setara ke akun rekening bank yang telah Anda berikan.

Misalnya: Seorang investor ingin membeli 1.000 IDK. Investor tersebut mengirimkan IDR 1.000.000 ke mitra dagang yang ditunjuk dan memberikan alamat dompet ERC20. Mitra dagang yang ditunjuk kemudian akan mentransfer 1.000 IDK ke alamat dompet ERC20 yang diberikan oleh investor.

Berhati-hati! Mungkin ada beberapa mitra yang mengaku sebagai partner IDK Foundation - Jangan melakukan transaksi apapun dengan mereka!

5Apakah IDK dapat diperjual-belikan dengan token lain?

IDK dapat diperjual-belikan dengan token lain di mitra exchange kami. Partner exchange kami saat ini adalah Tokenomy.

6Dimana dana pelanggan akan disimpan?

IDR yang sesuai dengan IDK yang diterbitkan dan diedarkan akan disimpan di bank yang ada di Indonesia. Saldo deposit Rupiah diperiksa secara berkala oleh kantor akuntan publik terdaftar, untuk memverifikasi patokan 1: 1.000. Semua Laporan Akuntan Independen akan dipublikasikan dan disediakan secara berkala di situs web Foundation.

7Audit Keamanan

Token IDK dibangun diatas jaringan Ethereum sesuai dengan standar ERC20. Kode kontrak telah di audit oleh pihak ketiga auditor keamanan smart contract yang independen.

8Dimana bisa mendapatkan IDK ?

Ada empat cara mudah untuk membeli IDK, untuk informasi lebih lanjut klik disini.

9Dimana dapat menyimpan IDK ?

Anda bisa menyimpan IDK di wallet apapun yang berbasis teknologi Ethereum atau exchange manapun yang memiliki IDK dalam list marketnya.

Untuk mengaktifkan wallet IDK pada wallet berbasis Ethereum, silahkan tambahkan kontrak IDK berikut ini : 0x61fd1c62551850d0c04c76fce614cbced0094498